Orientasi Mahasiswa Baru Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Boyolali

Boyolali — Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Boyolali resmi menggelar acara orientasi bagi mahasiswa baru tahun ajaran 2024/2025. Acara yang diadakan di Gedung A1 FEB Universitas Boyolali ini berlangsung meriah dengan dihadiri oleh sekitar 60 mahasiswa baru. (10/9)

Acara orientasi ini dibuka secara resmi oleh Dekan Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Alean Kistiani Hegy Suryana, yang menyampaikan sambutan hangat kepada seluruh mahasiswa baru. Dalam pidatonya, Alean menekankan pentingnya orientasi sebagai langkah awal untuk mengenal lingkungan kampus, budaya akademik, serta visi dan misi fakultas.

“Selamat datang di Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Boyolali. Kami berharap kalian semua dapat menyesuaikan diri dengan cepat dan aktif berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan akademik maupun non-akademik yang ada,” ujar Alean.

Selain sambutan dari Dekan, acara orientasi ini juga diisi dengan berbagai sesi pengenalan tentang kurikulum, fasilitas kampus, dan layanan akademik yang disampaikan oleh Kaprodi Manajemen dan Akuntansi Para mahasiswa baru juga mendapatkan kesempatan untuk mengenal lebih dekat para dosen dan staf pengajar melalui sesi perkenalan dan tanya jawab.

Acara dilanjutkan dengan sharing pengalaman dari mahasiswa PMM dan MSIB. acara diakhiri dengan pengenalan BEM Fakultas dan HMJ yang bertujuan untuk mempererat hubungan antar mahasiswa baru. Para peserta tampak antusias mengikuti setiap sesi.

Orientasi mahasiswa baru Fakultas Ekonomika dan Bisnis Universitas Boyolali ini diharapkan dapat menjadi awal yang baik bagi mahasiswa dalam menempuh pendidikan di perguruan tinggi dan mempersiapkan diri untuk menjadi lulusan yang kompeten dan siap bersaing di dunia kerja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *