Penyerahan MoA antara Fakultas Ekonomi UBY dengan PT Pan Brothers Tbk

Boyolali (5/1) – Fakultas Ekonomi Universitas Boyolali secara resmi melakukan serah terima Memorandum of Agreement (MoA) dengan PT Pan Brothers Tbk yang telah di tandatangani sebelumnya. MoA ini bertujuan untuk meningkatkan kerjasama antara Fakultas Ekonomi Universitas Boyolali dengan perusahaan PT Pan Brothers TBK dalam berbagai bidang seperti penelitian, pengembangan, dan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

Dalam penandatanganan MoA ini, Kedua belah pihak menyampaikan komitmen mereka untuk saling mendukung dan bekerjasama dalam mencapai tujuan bersama. Dalam MoA ini, beberapa poin penting yang disepakati antara Fakultas Ekonomi Universitas Boyolali dan PT Pan Brothers TBK antara lain Kerjasama dalam penelitian dan pengembangan produk-produk terbaru, Penyediaan kesempatan magang bagi mahasiswa Universitas Boyolali di PT Pan Brothers Tbk serta Pertukaran pengetahuan dan pengalaman antara kedua belah pihak.

Dengan penandatanganan MoA ini, diharapkan kerjasama antara Fakultas Ekonomi Universitas Boyolali dan PT Pan Brothers TBK akan semakin erat dan bermanfaat bagi kedua belah pihak. Melalui sinergi ini, diharapkan mampu memberikan kontribusi positif dalam pengembangan sumber daya manusia dan kemajuan di bidang industri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *